Studi Kasus – Kemunculan spontan noda minyak pada gambar Yang Mulia Bhaktaraj Maharaj

SSRF menerbitkan studi kasus dengan tujuan untuk menyediakan beberapa petunjuk kepada pembaca berkaitan dengan permasalahan yang termanisfestasi di tingkat fisik atau psikologis, tetapi bisa memiliki akar permasalahan pada dimensi spiritual. Ketika akar penyebab suatu permasalahan bersifat spiritual kami mengamati bahwa penyertaan terapi penyembuhan spiritual umumnya memberikan hasil terbaik. SSRF menyarankan kelanjutan dari perawatan medis konvensional dengan disertai penyembuhan spiritual untuk penyakit fisik dan psikiatri. Pembaca disarankan untuk menerapkan pengobatan spiritual dengan kebijaksanaan mereka sendiri.

 

Catatan: Untuk memahami latar belakang dari studi kasus ini dan mengapa fenomena seperti ini terjadi, terutama berkaitan dengan SSRF, silakan baca – Pengantar Fenomena Supernatural Yang Menakutkan.

Kemunculan spontan noda minyak pada gambar Yang Mulia Bhaktaraj MaharajBapak Ram Honap memulai latihan spiritual pada tahun 2000. Seluruh keluarganya, ayah, ibu, dan juga saudara perempuannya mempraktikkan spiritualitas dibawah tuntunan dari Yang Mulia Dr. Jayant Athavale. Sejak awal, Ram telah didiagnosa oleh departemen halus SSRF bahwa ia menderita gangguan energi negatif. Pada saat dia mulai lebih teratur dalam latihan spiritualnya dan melakukan lebih banyak satseva (seperti memasang kios buku, distribusi jurnal spiritual, dan lainnya.) dia mengamati bahwa gangguan tersebut mulai meningkat. Dan ini mencakup berbagai permasalahan berikut:

  • Dia tidak dapat belajar sama sekali.
  • Dia mengantuk sepanjang waktu, tidak memiliki tenaga untuk mengangkat kedua tangannya, berbaring di ranjang selama berjam-jam tanpa dapat bergerak.
  • Pikirannya menjadi kosong dan tidak dapat mengingat kembali apapun yang sudah dibaca.
  • Ketidaknyamanan seperti itu tetap berlanjut meskipun ia melengkapi latihan spiritualnya dengan pengobatan spiritual seperti menyalakan dupa, meniupkan abu suci, dan sebagainya. Dia merasakan tekanan halus yang konstan di kamarnya.
Energi negatif: Di SSRF, kami menggunakan istilah “energi negatif” sebagai sebuah kata benda jamak untuk menggambakan segala jenis entitas di dimensi spiritual yang bertujuan untuk merugikan manusia, mulai dari ‘hantu biasa’ sampai yang tertinggi ‘mantrik’. Jika kekuatan spiritual hantu biasa berada antara 1 dan 10 unit, maka kekuatan mantrik berkisar dari satu miliar hingga hampir tak terhingga.

Di tahun 2003, Tuan Chandra Dixit, seorang umat dari H.H. Bhaktaraj Maharaj, datang mengunjungi keluarga Ram. Istrinya Nyonya Shubhagi Dixit memberi Ram sebuah gambar H.H. Bhaktaraj Maharaj (yang sudah dibingkai). Itu merupakan gambar yang langka yang belum pernah dilihat Ram sebelumnya, gambar H.H. Bhaktaraj Maharaj memegang tongkat. Ram sangat gembira memiliki foto tersebut. Dia menaruhnya di meja belajarnya dan terus berdoa kepada Baba (panggilan akrab para seeker kepada H.H. Bhaktaraj Maharaj) agar penyembuhan spiritual terjadi padanya. Ketika berdoa atau melihat foto tersebut, perhatian Ram selalu tertuju pada tongkat yang dipegang oleh Baba di dalam foto. Setiap kali ini terjadi Ram merasakan mantrik (penyihir halus) yang merasukinya menjadi sangat terintimidasi dan ketakutan. Ram merasakan Baba melakukan penyembuhan spiritual kepadanya melalui dimensi halus dan mantrik dipukuli dengan tongkat yang dipegang Baba. Ram merasakan frekuensi penghancur (marak) dan penyelamat (tarak) memancar dari gambar tersebut, yang memberikan selubung perlindungan spiritual disekitarnya.

Kemunculan spontan noda minyak pada gambar Yang Mulia Bhaktaraj Maharaj

Departemen persepsi halus adalah sebuah departemen di SSRF yang terdiri dari seeker yang dapat melihat dimensi halus, melukis gambar dimensi halus (gambar dimensi spiritual) dan memberikan terapi penyembuhan spiritual. Beberapa seeker dari departemen ini menerima pengetahuan dan yang lainnya mempelajari seni ilahi. Aktivitas penelitian SSRF terutama dilakukan oleh departemen ini.

Setelah sekitar tiga bulan memiliki foto tersebut, Ram menyadari bahwa foto yang dimilikinya berubah. Terlihat berminyak dan tidak terlihat seperti sebelumnya. Pada saat itu, serangan dari energi negatif tingkat tinggi melalui noda, dll. baru mulai terjadi di pusat penelitian, jadi Ram tidak mengetahui apa yang terjadi pada foto itu. Walaupun begitu, dia memiliki perasaan yang kuat bahwa foto itu sudah ternoda dengan energi negatif dan perlu dikirim secepatnya ke departemen persepsi halus SSRF untuk pembacaan dan analisa dimensi halus.

Maka ia mengirim foto tersebut ke pusat penelitian SSRF di Goa dan H.H. Anjali Gadgil dari departemen halus SSRF mengkonfirmasi kecurigaan Ram, bahwa foto itu telah diserang oleh energi negatif. Hal aneh lain yang terjadi adalah ketika dia mengirimkan foto itu, noda minyak tidak ada di seluruh bagian foto. Observasi yang kami lakukan menunjukkan bahwa noda minyak berkembang sepanjang tahun. Saat ini keadaan foto terlihat seperti sudah ditumpahkan minyak keseluruhannya. Jadi, serangan halus tetap berlanjut walaupun foto itu sudah tidak bersama dengan Ram.